usaha or kerja

blog ini menyajikan tentang lowongan kerja dan usaha bagi yang berminat. adapun yang dimaksud dengan usaha ini berkaitan dengan usaha untuk meningkatkan kualitas diri dalam dunia kita dengan mengikuti lomba-lomba yang diadakan kementrian. sedangkan untuk lowongan kerja, bisa bermanfaat untuk para lulusan yang berijazah untuk mendapatkan hoki... semoga berhasil, guys!

Monday, 30 May 2016

Lomba Menulis "Ulama dan Keulamaan Perempuan" total hadiah 21 juta



Tema adalah ”Ulama dan Keulamaan Perempuan: Kiprah dan Perannya di Masyarakat” 
Ketentuan Umum 
  1. Lomba  dibagi dalam 2 katagori yaitu : 
    • Lomba penulisan Essay Populer tentang Ulama dan Keulamaan Perempuan : Sosok dan Kiprah Ulama Perempuan Lokal.  
    • Lomba penulisan Feature mengenai Profil Ulama Perempuan.  
  2. Tulisan merupakan hasil karya sendiri/bukan plagiasi.
  3. Merefleksikan kehidupan ulama perempuan yang berinteraksi dengan keseharian persoalan di masyarakat.
  4. Sosok ulama perempuan tersebut menjadi inspirasi bagi perubahan sosial di tingkat lokal maupun nasional. 
  5. Tokoh yang ditulis bisa tokoh yang sudah wafat maupun yang masih hidup dan perjuangannya menginspirasi perubahan sosial di masyarakat 
  6. Semua tulisan belum pernah dipublikasikan di media massa, baik cetak, media elektronik, dan media sosial lainnya (dikuatkan dengan Surat Pernyataan dari Penulis).
  7. Setiap peserta hanya berhak mengirimkan satu tulisan untuk masing-masing kategori lomba. 

Ketentuan Untuk Masing-masing Kategori 
  1. Essay 
    1. Lomba terbuka untuk umum 
    2. Karya bersifat orisinal dan belum pernah dipublikasikan. 
    3. Essay ditulis dengan gaya penulisan yang  bersifat ilmiah populer, dan sesuai dengan ketentuan kaidah Ejaan Yang Disempurnakan (EYD).
    4. Satu tulisan, hanya berisi satu sosok atau satu nama tokoh ulama perempuan lokal. 
    5. Panjang tulisan 15-20 halaman A4, dengan huruf Times New Roman 12, spasi 1,5 (+ 3500- 5000 kata, ditambah    Abstrak + 250 kata). 
    6. Mencantumkan kode  ESSAY  di halaman pertama tulisan. 
    7. Pengiriman tulisan antara tanggal 1 Mei 2016- 15 Juli 2016  (2,5 bulan).
  2. Lomba Penulisan  Feature/Reportase tentang Profil Ulama Perempuan 
    • Lomba terbuka bagi jurnalis, aktivis,  mahasiswa, santri, pegiat jurnalisme warga (citizen journalist)
    • Tulisan bisa mengeksplorasi perjalanan hidup, aktivitas, inisiatif, dan pembelajaran (lesson learnt) yang dilakukan oleh seorang tokoh atau sosok yang hendak ditokohkan sebagai ulama perempuan. 
    • Tulisan disajikan dalam bahasa yang ringan, mudah dicerna, namun tetap memenuhi kaidah tata cara penulisan. 
    • Panjang tulisan 10-15 halaman A4, dengan huruf Times New Roman dengan jarak 1,5 spasi (+ 2500-3000 kata).
    • Tulisan boleh pernah dimuat dalam salah satu media baik cetak/online, termasuk Blogspot dalam periode waktu lomba.  
    • Mencantumkan kode  FEATURE/PROFIL di halaman pertama tulisan.
    • Penerimaan naskah  dimulai tanggal 1 Mei – dan ditutup tanggal  15 Juli 2016  pukul 23.59 WIB.

Pengiriman Naskah, Penjurian dan Pengumuman Pemenang Lomba 
  • Semua naskah telah harus masuk ke Meja Panitia yang dikirimkan ke alamat email panitia Lomba Karya Tulis KUPI : lombakaryatulis.kupi2016@gmail.com pada batas tanggal terakhir pengiriman tulisan (15 Juli 2016) untuk masing-masing kategori. 
  • Semua naskah yang masuk akan diseleksi secara administrasi oleh panitia dan dinilai oleh Dewan Juri yang diangkat oleh Panitia KUPI.
  • Penilaian oleh Dewan Juri Juli-Agustus  2016.
  • Peserta lomba yang naskahnya masuk babak final akan akan diundang oleh panitia untuk mempresentasikan hasil karyanya dalam sebuah lokakarya kecil, bila diperlukan.
  • Pemenang lomba akan diumumkan pada bulan Agustus 2016 dan akan diundang untuk menghadiri acara puncak Kongres Ulama Perempuan Indonesia (KUPI), 24-26 April 2017
  • Karya-karya yang masuk menjadi milik panitia dan akan dipilih 15 karya terbaik pada masing-masing kategori untuk diterbitkan oleh panitia KUPI, sebelum Kongres dilaksanakan. 

Hadiah bagi Pemenang  Lomba (untuk masing-masing kategori) 
Di masing-masing kategori, pemenang berhak mendapatkan Honorarium dalam bentuk tabungan sebanyak : 
  • Rp 5.000.000,- (Lima Juta Rupiah)  : bagi Juara Pertama
  • Rp 3.000.000,- (Tiga Juta Rupiah)   : bagi Juara Kedua
  • Rp 1.500.000,-  (Satu Juta Lima Ratus Ribu Rupiah): bagi Juara Ketiga
  • Rp 1.000.000,-  (Satu Juta Rupiah)  :  bagi Juara Harapan I dan II 

Selain itu, para Juara akan mendapatkan paket buku-buku terbitan penyelenggara KUPI (Rahima, Fahmina, Alimat) serta diundang dalam rangkaian kegiatan puncak acara Kongres Ulama Perempuan Indonesia (KUPI), tanggal  24-26 April 2017.
Informasi Selengkapnya silahkan Kunjungi :
Website : www.rahima.or.id
Phone 021-788 812 72 atau Hp. 0812-1046-676

Sekretariatan Panitia Lomba Menulis :
Jl. H. Shibi No. 70 Rt. 007/01 
Srengseng Sawah
Jakarta Selatan 12640

No comments:

Post a Comment